FOOTBALL265.COM - Managemen AC Milan kabarnya sudah memberi tawaran final pada Alessio Romagnoli untuk memperpanjang kontraknya. Sayang, proposal yang dilayangkan Paolo Maldini masih dianggap terlalu kecil. Romagnoli pun kian dekat untuk merapat ke Lazio.
Sudah jadi rahasia umum jika masa depan Alessio Romagnoli diselimuti tanda tanya besar. Penyebabnya yakni masalah perpanjangan kontraknya.
Hingga detik ini, eks AS Roma tersebut belum juga meneken kontrak anyar. Padahal masa baktinya di San Siro bakal kadaluarsa akhir musim ini.
Perbedaan nilai kontrak disebut-sebut membuat negosiasi berjalan lambat. Di tengah buramnya nasib Romagnoli, sang agen Mino Raiola kepergok menawarkan kliennya ke Juventus.
Selain itu, Lazio juga ikut masuk dalam persaingan. Bahkan, I Biancocelesti diisukan sudah menyetujui kesepakatan personal dengan Romagnoli.
Sadar sang kapten dipepet klub lain, AC Milan kabarnya kembali menawarkan perpanjangan kontrak pada Romagnoli. Sayang, proposal tersebut masih jauh dari harapan Romagnoli. Bek berusia 27 tahun tersebut berada di ambang pintu keluar San Siro.