FOOTBALL265.COM - Gelandang AS Roma yakni Jordan Veretout akan dijadikan alternatif bila AC Milan gagal mendaratkan Renato Sanches dari Lille pada bursa transfer musim panas.
Seperti diketahui, di bursa transfer musim dingin 2022 kemarin, AC Milan sudah mencoba membujuk Lille agar mau melepas Renato Sanches.
Akan tetapi, usaha mereka tidak membuahkan hasil. I Rossoneri tidak menyerah begitu saja dan masih ingin mengajukan proposal ketika musim 2021-2022 berakhir.
Renato Sanches memang membuat Stefano Pioli kepincut setelah tampil menawan bersama dengan Lille. Ia sebelumnya sempat gagal bersinar di Bayern Munchen dan Swansea, tapi kini mampu salah satu pemain andalan di timnas Portugal.
AC Milan sedang membutuhkan sosok gelandang baru tak lepas dari situasi Franck Kessie di San Siro. Hingga detik ini, gelandang asal Pantai Gading tersebut belum juga meneken perpanjangan kontrak yang habis pada Juni 2022 mendatang.
Menurut laporan Gazzetta dello Sport, target utama AC Milan tetap jatuh kepada Renato Sanches. Bila gagal, mereka sudah menyispkan opsi lain yaitu merekrut gelandang andalan AS Roma, Jordan Veretout.