Liga Indonesia

Liga 1: Mentahkan Banyak Peluang, Madura United Puji Performa Kiper Asing Arema FC

Minggu, 20 Februari 2022 12:28 WIB
Kontributor: Ian Setiawan | Editor: Herry Ibrahim
© MO Arema FC
Kiper asing Arema FC, Adilson Maringa kembali tampil memukau saat timnya mengalahakn Madura United pada pekan ke-26 Liga 1, Jumat (18/02/22). Copyright: © MO Arema FC
Kiper asing Arema FC, Adilson Maringa kembali tampil memukau saat timnya mengalahakn Madura United pada pekan ke-26 Liga 1, Jumat (18/02/22).
Puji Kiper Lawan

Tak cuma mengakui kekalahan, Andik Rendika Rama juga mengutarakan sikap dewasanya. Dia tanpa sungkan memuji performa kiper andalan Arema, Adilson Maringa, yang tampil lugas. Kiper Brasil itu mementahkan 5 kali peluang Greg Nwokolo dkk dari 13 kali percobaan shooting. 

"Dia kiper yang bagus dan terbukti, Maringa membawa Arema berada di papan atas sejauh ini," puji bek Persija Jakarta pada Turnamen TSC 2016 lalu itu.

Kekalahan dari Arema FC membuat posisi Madura United stagnan di papan tengah. MU masih tertahan di peringkat 11 klasemen Liga 1 dengan 29 poin.