4.9K
Liga Indonesia
Liga 3: Bangkit Raih 3 Poin, PS Siak Buka Asa Lolos ke Babak 16 Besar
© Media PS Siak
Puji Perseden
Di sisi lain, Direktur Teknik PS Siak, Simon Elissetche, kabarnya sudah mempelajari permainan Perseden Denpasar. Juru taktik berkebangsaan Chile itu tidak segan memuji lawannya yang dinilai memiliki kualitas yang bagus.
"Perseden itu tim bagus. Tidak akan gampang menghadapi mereka nanti. Tapi, saya melihat permainan kami juga berkembang, meskipun komposisi banyak memakai pemain cadangan," ujar Simon Elissetche kepada INDOSPORT.
"Kami berharap pemain-pemain inti yang absen bisa cepat pulih dan turun bertanding melawan Perseden. Namun, kalaupun mereka belum tersedia, saya tetap yakin dengan kualitas para pelapis. Mereka penuh semangat juang dan sangat bertanggung jawab," pungkasnya.