Liga Inggris

Rekap Hasil Liga Inggris: Manchester United Berpesta, Leicester City Merana

Senin, 21 Februari 2022 05:53 WIB
Penulis: Ilham Oktafian | Editor:
© Grafis: Eli Suhaeli/INDOSPORT
Berikut rekap hasil pertandingan Liga Inggris 2021/22 yang berlangsung pada Minggu (20/02/22), dimana Manchester United berpesta. Copyright: © Grafis: Eli Suhaeli/INDOSPORT
Berikut rekap hasil pertandingan Liga Inggris 2021/22 yang berlangsung pada Minggu (20/02/22), dimana Manchester United berpesta.

FOOTBALL265.COM - Berikut rekap hasil pertandingan Liga Inggris 2021/22 yang berlangsung pada Minggu (20/02/22), dimana Manchester United berpesta.

The Red Devils julukan Manchester United akhirnya berpesta saat memainkan lawatannya ke Ellan Road markas Leeds United pada Minggu (20/02/22).

Anak asuh Ralf Rangnick menggulung tuan rumah dengan skor telak 4-2. Sempat unggul 2 gol di paruh pertama, gawang Manchester United kemudian dibobol tuan rumah 2 gol sekaligus di awal-awal babak kedua.

Akan tetapi, Fred kemudian sukses membuat Manchester United kembali memimpin. Tak berselang lama giliran Anthony Elanga yang mencatatkan namanya di papan skor jelang bubaran.

Gol Anthony Elanga di menit ke-88 tersebut menjadi penutup di laga tersebut sekaligus membuat Manchester United pulang dengan kemenangan 4-2.

Kemenangan tersebut terasa spesial bagi Setan Merah. Pasalnya, untuk pertama kalinya sejak diampu Ralf Rangnick, Manchester United mampu mencetak 4 gol dalam 1 pertandingan.

Di samping itu, kemenangan atas Leeds United juga sukses membuat Manchester United tetap berada di jalur Liga Champions. Saat ini, The Red Devils berada di rangking keempat dengan tabungan 46 poin hasil dari 26 pertandingan.

Kendati demikian, posisi Manchester United masih belum sepenuhnya aman. Bagaimana tidak, Arsenal yang hanya berjarak 4 angka dari Setan Merah masih punya 3 laga yang belum dimainkan. Artinya, jika disapu bersih maka posisi The Red Devils akan tergusur.

Jika Manchester United sukses mencatatkan 3 poin, lain halnya dengan Leicester City yang tumbang atas Wolveshampton Wanderers. Tertinggal gol cepat Ruben Neves, The Foxes kemudian membalas lewat Lookman.