Liga Inggris

Klasemen Liga Inggris: Gagal Kalahkan Tim Pesakitan, Manchester United Was-was di Papan Atas

Senin, 28 Februari 2022 09:33 WIB
Penulis: Katarina Erlita Cadrasari | Editor: Prio Hari Kristanto
© Reuters/Lee Smith
Berikut klasemen sementara Liga Inggris hingga pekan ke-27 hari ini, Senin (28/02/22), di mana Manchester United was-was di papan atas. Copyright: © Reuters/Lee Smith
Berikut klasemen sementara Liga Inggris hingga pekan ke-27 hari ini, Senin (28/02/22), di mana Manchester United was-was di papan atas.

FOOTBALL265.COM - Berikut klasemen sementara Liga Inggris hingga pekan ke-27 hari ini, Senin (28/02/22). Manchester United was-was di papan atas setelah gagal kalahkan tim pesakitan, Watford.

Manchester United lagi-lagi menunjukkan inkonsistensinya musim ini. Tim berjuluk Setan Merah itu, gagal mengalahkan Watford di laga pekan ke-27 Liga Inggris.

Pertandingan tersebut berakhir dengan skor kacamata alias 0-0. Hasil itu agaknya jadi tamparan keras bagi Manchester United.

Pasalnya sebagai tim papan atas, pasukan Ralf Rangnick gagal menumbangkan Watford yang kini jadi tim pesakitan alias penghuni zona degradasi.

Beruntung Manchester United tidak langsung terdepak dari empat besar Liga Inggris. Meski demikian, Cristiano Ronaldo dkk kini was-was lantaran hanya berjarak dua poin saja dari pesaing terdekatnya yakni West Ham United dan Arsenal yang telah mengemas 45 poin.

Sementara itu, tambahan satu poin belum cukup untuk membuat Watford keluar dari zona degradasi. Jika gagal memutus tren negatif ini, maka Manchester United harus gigit jari lantaran bisa saja lengser dari peringkat keempat dalam klasemen sementara.

Tim berjuluk The Hornets itu baru mengemas 19 poin saja dari 26 laga yang telah dilakoni. Ketika Manchester United terseok-seok, Manchester City tampil moncer pada pekan ke-27 meskipun hanya mampu menang tipis 1-0 atas Everton.