Bola Internasional

Karantina 7 Hari, Ini Dia Aktivitas Timnas Indonesia U-19 di Korea Selatan

Senin, 14 Maret 2022 13:55 WIB
Penulis: Petrus Manus Da' Yerimon | Editor: Indra Citra Sena
© Zainal Hasan/Football265.com
Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan mengecek persiapan Timnas U19 jelanh berangkat tc ke korea selatan. Foto: Zainal Hasan/Football265.com Copyright: © Zainal Hasan/Football265.com
Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan mengecek persiapan Timnas U19 jelanh berangkat tc ke korea selatan. Foto: Zainal Hasan/Football265.com

FOOTBALL265.COM - Timnas Indonesia U-19 telah berada di Korea Selatan selama tiga hari. Mereka dijadwalkan menjalani pemusatan latihan (TC) dan sejumlah uji coba hingga pertengahan April mendatang.

Meski sudah tiba di Seoul sejak Sabtu (12/3/22), timnas U-19 belum bisa menjalani latihan karena harus dikarantina selama seminggu atau tujuh hari. Itulah protokol kesehatan yang diwajibkan di masa pandemi covid-19. 

Selama tujuh hari karantina, Ronaldo Kwateh dkk. tidak berdiam diri. Mereka dijadwalkan jalani latihan secara virtual dari kamar masing-masing dan dipimpin oleh asisten pelatih, Shin Sang-gyu. 

Usai karantina, nantinya skuat Garuda Nusantara akan berpindah tempat dan melaksanakan agenda pemusatan latihan di Yeongdeok dan Daegu. 

Total timnas Indonesia U-19 akan menjalani sembilan pertandingan uji coba selama pemusatan latihan di Korea Selatan. Calon lawannya antara lain Universitas Youngnam, University Daegu, Kimcheon U-18, Pohang U-18, Daegu U-18, hingga Korea Selatan U-20. 

"Uji coba melawan Korea Selatan U-19 sangat penting buat kami. Jadi, agenda kali ini sudah dipersiapkan oleh coach Shin Tae-yong," jelas asisten pelatih timnas U-19, Choi In-cheol, Senin (14/3/22).

TC timnas Indonesia U-19 di Korea Selatan sebagai persiapan menyambut Piala Dunia U-20 2023 di rumah sendiri. Dari Korea Selatan, Ronaldo Kwateh dkk. akan melanjutkan latihan ke Eropa.