FOOTBALL265.COM – Berikut rekap rumor transfer sepanjang Senin (14/03/22). AC Milan siap curi gelandang Chelsea, Arsenal ingin bajak bintang rival Liga Inggris.
AC Milan dilaporkan bakal menjadi salah satu klub yang akan mengeksploitasi kesulitan Chelsea di bursa transfer musim panas nanti.
Rossoneri berencana untuk membajak setidaknya satu penggawa The Blues. Pilihan mereka jatuh pada gelandang asal Spanyol, Saul Niguez.
Isu ini diterbitkan oleh media asal Italia yakni Calciomercato. AC Milan menganggap jika masih berstausnya Saul sebagai penggawa pinjaman dari Atletico Madrid akan membuatnya lebih mudah didapatkan.
Chelsea memang punya opsi untuk mempermanenkan Saul dengan mahar 40 juta Euro pada akhir musim 2021/2022 ini namun mereka tak bisa melakukannya.
Pasalnya, di bursa transfer, mereka tidak diizinkan untuk menjual ataupun membeli pemain anyar. Bahkan tidak ada keringanan untuk sekedar memperpanjang kontrak bintang yang sudah ada. Hal ini imbas dari sanksi yang dijatuhkan pemerintah Inggris kepada Roman Abramovich.
Saul Niguez sendiri terbilang minim kesempatan bermain bersama Chelsea, sejak dipinjam dari Atletico Madrid pada awal musim ini.
Saul total bermain 19 kali untuk Chelsea musim ini namun hanya sepuluh diantaranya yang dilakoni sebagai starter alias pemain inti.
Di ajang Liga Inggris, Saul hanya dipasang sejak menit awal empat kali saja. Ia kalah bersaing dengan Jorginho, N'Golo Kante, dan juga Mateo Kovacic untuk memperebutkan satu pos di lini tengah. Alhasil kontribusinya masih sangat minim.
Bersama AC Milan, Saul Niguez berpeluang mendapatkan menit bermain lebih tinggi daripada di Chelsea, mengingat Milan bakal ditinggal Franck Kessie yang kontraknya habis musim ini.