Gawat! PSG Iming-imingi Winger Terbaik AC Milan Rp1 Triliun untuk Hengkang
Paris Saint-Germain disebut siap memberi Rafael Leao kenaikan gaji yang sangat signifikan dibandingkan dengan apa diberikan AC Milan saat ini.
Per tahunnya sejak 2019, Leao menerima 1,7 juta Euro 'saja' dari AC Milan. Sekitar 26,7 miliar dalam kurs Rupiah.
Sementara itu PSG menawarkan 6 juta Euro atau 94 miliar Rupiah. Apabila Leao menerima proposal dari Les Parisiens, maka semua orang akan mafhum padanya.
PSG beranggapan jika Leao adalah figur yang tepat untuk mengisi lini depan mereka mulai 2022/2023 mendatang terutama jika Kylian Mbappe jadi hengkang dari Parc des Princes.
Leao tampil brilian di usianya yang baru 22 sebagai winger kiri atau bahkan penyerang tengah AC Milan musim ini. Sebanyak sebelas gol dan enam assist sukses ia sumbangkan untuk Merah-Hitam dari 32 penampilan di semua ajang.
Angka-angka tersebut memang belum pantas dibandingkan dengan Mbappe namun Leao masih bisa berkembang dan usia emasnya masih jauh di depan.
Belum diketahui apakah PSG sudah menemui AC Milan ataupun Jorge Mendes, agen kondang Portugal, selaku representatif Leao.
Yang jelas target PSG untuk menggantikan Mbappe tidak hanya satu. Ada sejumlah nama lain yang tak kalah beken ketimbang Leao.
Salah satunya adalah Marcus Rashford dari Manchester United. Winger asal Inggris tersebut lebih mudah digaet PSG karena rumornya memang ia tidak lagi betah di klubnya saat ini.
AC Milan jelas lebih berharap jika Paris Saint-Germain fokus untuk memburu Rashford saja. Pasalnya mereka sudah kadung jatuh hati pada Rafael Leao yang mereka tebus mahal dari Lille seharga 30 juta Euro.