In-depth

3 Calon Klub Anyar Robert Lewandowski Usai Kena PHP Bayern Munchen

Kamis, 17 Maret 2022 18:15 WIB
Editor: Nugrahenny Putri Untari
© REUTERS/Andreas Gebert
Robert Lewandowski kabarnya tidak kunjung mendapat tawaran kontrak baru dari Bayern Munchen. Foto: REUTERS/Andreas Gebert. Copyright: © REUTERS/Andreas Gebert
Robert Lewandowski kabarnya tidak kunjung mendapat tawaran kontrak baru dari Bayern Munchen. Foto: REUTERS/Andreas Gebert.
Ke Mana Bayern Munchen?

Kini, Robert Lewandowski juga menduduki takhta pertama pencetak gol terbanyak di Liga Champions musim ini (12), mengungguli Sebastian Haller (11).

Dengan kehebatan-kehebatan ini, agaknya sulit membayangkan Bayern Munchen belum memberi pemainnya ini kesepakatan kontrak baru.

Kenyataan tentang situasi Robert Lewandowski pun dibongkar langsung oleh agen sang pemain, Pini Zahavi. Menurut informasi darinya, belum ada pertemuan yang terjadi antara kedua belah pihak sampai detik ini.

“Belum ada kontak dengan Bayern,” demikian kata Zahavi kepada Kicker seperti diwartakan laman Sportsmole.

Di sisi lain, laporan dari Fabrizio Romano menyebut bahwa Robert Lewandowski merasa tidak senang dengan situasi yang tengah dihadapinya.

Ada kemungkinan, ia akan hengkang apabila Bayern Munchen tidak kunjung membicarakan kontrak anyar dengannya musim panas nanti.

Dengan kondisi seperti ini, tidak ayal sejumlah klub pun mulai dikait-kaitkan dengan sang pemain di bursa transfer.

Namun tentu saja mereka harus bersaing super ketat demi mendapat tanda tangan seorang Robert Lewandowski.

Dari sekian peminat yang marak diberitakan, kira-kira klub mana yang berpotensi besar maupun cocok dipilih sang pemain usai meninggalkan Bayern Munchen?

Setidaknya ada opsi tiga klub yang mungkin bisa disinggahi Robert Lewandowski setelah pensiun berseragam Die Roten. Berikut ulasannya.