Liga Indonesia

Liga 1: Persebaya vs Persib, Robert Alberts Terkejut Laga Dipimpin Wasit Fariq Hitaba

Minggu, 20 Maret 2022 14:04 WIB
Kontributor: Arif Rahman | Editor: Isman Fadil
© Nofik Lukman Hakim/Football265.com
Para pemain Persib merayakan gol David da Silva di laga melawan Persebaya di BRI Liga 1. Foto: Nofik Lukman Hakim/Football265.com Copyright: © Nofik Lukman Hakim/Football265.com
Para pemain Persib merayakan gol David da Silva di laga melawan Persebaya di BRI Liga 1. Foto: Nofik Lukman Hakim/Football265.com
Keputusan Wasit Pengaruhi Mental Pemain Persib

"Selama saya terlibat di sepak bola profesional selama sekitar 40 tahun, sulit untuk memahami ini. Saya sudah merasa khawatir sejak sebelum laga ini dimulai dan berkata kepada pemain, lalu ketakukan saya menjadi kenyataan," kata Robert Alberts.

"Karena di 45 menit pertama kami sudah mendapat tiga kartu kuning ditambah satu kartu kuning kepada saya," ujar Robert Alberts menambahkan.

Robert Alberts merasa heran kembali mendapatkan kartu kuning dari Fariq Hitaba. Karena, dia merasa tidak melakukan tindakan yang melanggar aturan.

Bahkan, pelatih fisik Persib, Yaya Sunarya sempat mempertanyakan keputusan wasit yang memberikan kartu kuning kepada Robert Alberts. Namun, wasit tidak memberikan penjelasan.

"Yaya (Sunarya) juga berkata kepada saya, ketika dia bertanya kenapa dikartu kuning, dia tidak menjawab apa-apa," kata pelatih asal Belanda ini.

"Padahal saya tidak berteriak apapun kepada wasit, saya hanya berteriak sebagai bentuk rasa frustasi karena pemain kami dikartu kuning," jelas Robert Alberts.

Kepemimpinan wasit Fariq Hitaba menurut Robert Alberts, cukup mempengaruhi penampilan anak asuhnya pada pertandingan pekan ke-32 kompetisi Liga 1 2021-2022. 

Pasalnya, ada beberapa anak asuhnya yang terancam akumulasi kartu kuning, sehingga pemain sedikit terbebani terutama yang sudah mengantongi kartu kuning di pertandingan sebelumnya.

"Jadi itu caranya memimpin pertandingan dan pemain kami merasa terintimidasi, karena ada delapan pemain yang terancam akumulasi kartu jika mendapat satu kartu kuning lagi," ungkap Robert Alberts.

Pada pertandingan tersebut, Persib dan Persebaya harus berbagi angka, setelah laga pekan ke-32 kompetisi Liga 1 2021-2022 berakhir imbang 1-1.