Prediksi Liga 1 Madura United vs Bali United: Peluang Perlebar Jarak
Perkiraan Pemain Madura United vs Bali United
Madura United (4-2-3-1)
Kiper: Hong Jung-nam
Bek: Alex van Djin, Fachrudin Aryanto, Jaimerson Xavier, Novan Setya Sasongko
Tengah Belakang: Zulfiandi, Guntur Ariyadi
Tengah Depan: Renan Silva, Jaja, Bayu Gatra
Depan: Beto Goncalves
Pelatih: Fabio Lefundes Araujo
Bali United (4-2-3-1)
Kiper: Nadeo Argawinata
Bek: Eky Taufik, Willian Pacheco, Leonard Tupamahu, Ricky Fajrin
Tengah Belakang: Brwa Nouri, Sidik Saimima
Tengah Depan: Privat Mbarga, Eber Bessa, Stefano Lilipaly
Depan: Ilija Spasojevic
Pelatih: Stefano Cugurra Teco
Player to Watch
Renan Silva
Renan da Silva merupakan pemain penting bagi Madura United, meski sejatinya kondisi gelandang asal Brasil itu tak 100 persen. Renan masih bermasalah dengan cedera yang sudah dia rasakan sejak di Bhayangkara FC.
Namun, kondisi itu tak membuat Renan Silva kehilangan sentuhan terbaik. Dia memberi bukti ketika jadi pilar kunci saat Madura United menumbangkan Persija Jakarta 2-1.
Renan mencetak satu gol dan membuat Rohit Chand melakukan gol bunuh diri karena umpannya.
Situasi ini bisa dilakukan Renan lagi saat menghadapi Bali United. Bagi Renan, strategi Teco sudah dikenalnya sejak bermain di Thailand tahun 2014 lalu. Renan bisa jadi kunci bagi Madura United pada laga ini.
Eber Bessa
Eber Bessa bisa dikatakan merupakan salah satu rekrutan terbaik Bali United. Datang dari Liga Portugal, Eber bisa beradaptasi baik dengan situasi Indonesia. Total 26 penampilan sudah dibuat Eber.
Eber bukan saja piawai memberi bola dan membuka ruang. Eber pun sudah mencatatkan empat gol bagi Bali United. Andai tiga tendangan bebasnya tak membentur mistar gawang, golnya bisa tambah banyak lagi.
Eber berpotensi jadi kunci dalam laga melawan Madura United. Dia punya istirahat lebih panjang dari rekan-rekannya, karena absen lawan Arema FC. Ketika Eber bermain bagus, Bali United bisa tampil ciamik.