Bola Internasional

Depak Nama Tenar, Gareth Southgate Malah Panggil 'Bocah Ingusan' ke Timnas Inggris

Selasa, 22 Maret 2022 15:26 WIB
Penulis: Dwiana Restu Beniartha | Editor: Deodatus Kresna Murti Bayu Aji
© REUTERS/Paul Ellis
Pelatih Timnas Inggris, Gareth Southgate. Copyright: © REUTERS/Paul Ellis
Pelatih Timnas Inggris, Gareth Southgate.
Memiliki Masalah Pada Lini Belakang

Gareth Soutgate memiliki beberapa masalah pada lini belakang. Sebabnya, beberapa pemain andalannya harus menepi karena diterpa cedera maupun underperform.

Sektor Bek kanan menjadi sorotan utama setelah wingback Liverpool, Trent Alexander-Arnold harus menepi beberapa pekan karena cedera hamstring.

Selain itu, ada Reece James yang tak diizinkan Thomas Tuchel untuk bergabung dengan squad Three Lions. Sang manajer, ingin James memulihkan kondisinya di klub.

Bek kiri juga menjadi masalah, Luke Shaw, yang menjadi satu-satunya wingback kiri masih belum kembali ke performa terbaiknya.

Tidak sampai disitu, bek Manchester United, Harry Maguire juga dalam kondisi menyedihkan, setelah berbagai blunder telah ia lakukan musim ini.

Terakhir, Jordan Pickford juga sedang dalam performa kurang meyakinkan. Dalam 5 pertandingan terakhirnya bersama Everton ia telah kebobolan 9 gol, termasuk saat dihajar 5 gol oleh Tottenham.

Tentu hal tersebut membuat Gareth Southgate sedikit pusing. Namun berhubung dua laga kedepan hanyalah ujicoba tak ada salahnya untuk tetap memanggil pemain tersebut.

Untuk menggantikan beberapa pemain yang cedera Southgate telah memanggil beberapa pemain pengganti, termasuk dua “bocah ingusan”.

Pemanggilan dua pemain muda yakni Mitchell dan Walker-Peters memang beralasan karena performa kedua pemain yang cukup konsisten musim ini.

Tyrick Mitchell yang bermain untuk Crystall Palace, telah menjadi pemain yang selalu tampil di seluruh laga Liga Inggris musim ini. Sedangkan, Walker-Peters mencatatkan 23 pertandingan.