Liga Indonesia

Liga 1: Merasa Belum Aman, Madura United Targetkan Menang Atas Borneo FC

Jumat, 25 Maret 2022 02:37 WIB
Kontributor: Ian Setiawan | Editor: Yosef Bayu Anangga
© Ian Setiawan/Football265.com
Madura United mematok target menang alias tiga poin, saat menghadapi Borneo FC pada pekan ke-33 Liga 1, Jumat (25/03/22). Foto: Ian Setiawan/Football265.com Copyright: © Ian Setiawan/Football265.com
Madura United mematok target menang alias tiga poin, saat menghadapi Borneo FC pada pekan ke-33 Liga 1, Jumat (25/03/22). Foto: Ian Setiawan/Football265.com

FOOTBALL265.COM - Madura United mematok target menang alias tiga poin, saat menghadapi Borneo FC pada pekan ke-33 Liga 1, Jumat (25/03/22).

Target yang dibilang terlalu muluk-muluk jika mengacu pada kondisi terkini Tim Laskar Sape Kerrab.

Seusai tampil penuh determinasi melawan Bali United (21/03/22) lalu, skuat MU praktis dihantui problem kebugaran.

Namun Fabio Araujo Lefundes merasa anak asuhnya tetap perlu menargetkan menang di laga pekan ke-33 Liga 1 itu.

"Saya menilai, posisi kami belum aman," ujar Pelatih Madura United itu dalam sesi konferensi pers virtual, Kamis (24/03/22).

Entah bagaimana persepsi Fabio perihal bagaimana posisi yang paling aman bagi Madura United.

Yang jelas, Fachruddin Wahyudi Aryanto dkk sudah tak memiliki ambisi apa pun melawan Borneo FC.

Madura United juga sudah terbebas dari ancaman degradasi, pasca memenangi duel kontra Persija dengan skor 3-1 (17/03/22) lalu.

"Kami harus kembali fokus menatap dua laga tersisa," bilang pelatih kebangsaan Brasil itu.

"Kami juga harus memaksimalkan tiga poin yang ada melawan Borneo FC," sambung dia.