Liga Indonesia

Bersiap Mentas di Final Piala Soeratin, Sepupu Persija Didukung Bagus Kahfi

Minggu, 27 Maret 2022 09:25 WIB
Penulis: Martini | Editor: Indra Citra Sena
© topskor/PSSI
Pemain Timnas Indonesia, Bagus Kahfi. Copyright: © topskor/PSSI
Pemain Timnas Indonesia, Bagus Kahfi.

FOOTBALL265.COM - Bersiap mentas di final putaran nasional Piala Soeratin U-17 2022, PSJS Jakarta Selatan mendapat dukungan dari striker Jong Utrecht, Amiruddin Bagus Kahfi.

Diketahui, kompetisi sepak bola kelompok umur usia muda, Piala Soeratin U-17 sudah menggelar semifinal pada Sabtu (26/3/22) kemarin.

Bhayangkara FC sebagai wakil Jawa Timur, melaju ke final setelah menaklukkan Persebi Bima, wakil dari Nusa Tenggara Barat di semifinal, dengan skor 1-0.

Kemudian, PSJS Jaksel U-17 juga berhasil menaklukkan Raga Putera Menoreh, jagoan Yogyakarta dengan skor 2-1, sehingga berhak ke final.

Di final putaran nasional Piala Soeratin U-17 2022, Bhayangkara FC akan berjumpa salah satu tim kuat yang notabene sepupu Persija Jakarta, yakni PSJS. 

Tak sekadar kuat, PSJS Jaksel belakangan juga mendapat dukungan langsung dari striker muda timnas Indonesia yang tengah berkarier di Belanda, Bagus Kahfi.

"Halo buat tim PSJS, good luck untuk final Piala Soeratin di Sidoarjo," ungkap Bagus Kahfi dalam sebuah video yang tayang di Instagram Story akun Instagram @psjs1975.

"Semoga bisa mendapatkan hasil yang maksimal, terhindar dari cedera, dan bisa menjadi juara, aamiin," sebut Bagus Kahfi.

Bagus Kahfi sendiri masih berada di luar negeri, sebab ia membela FC Utrecht di Liga Belanda, dan ia baru saja menjalani laga comeback bersama Jong Utrecht.

Bagus Kahfi sendiri diketahui tidak memiliki hubungan khusus dengan PSJS Jakarta Selatan. Namun, striker berusia 20 tahun itu pernah menjadi top skor di Piala Soeratin U-15.

© Instagram
Striker Jong Utrecht, Bagus Kahfi, memberikan dukungan kepada PSJS Jaksel. Copyright: InstagramStriker Jong Utrecht, Bagus Kahfi, memberikan dukungan kepada PSJS Jaksel.