Liga Spanyol

Minim Striker, Real Madrid Bakal Tampung Calon Pengkhianat Chelsea

Selasa, 29 Maret 2022 15:02 WIB
Penulis: Dwiana Restu Beniartha | Editor: Isman Fadil
© psg
Kylian Mbappe pada laga Liga Champions melawan RB Leipzig di Red Bull Arena Copyright: © psg
Kylian Mbappe pada laga Liga Champions melawan RB Leipzig di Red Bull Arena
Lukaku Adalah Alternatif Haaland dan Mbappe

Romelu Lukaku, merupakan alternative jika Real Madrid gagal datangkan Kylian Mbappe atau Erling Haaland pada musim panas mendatang.

Los Blancos sendiri butuh tenaga ekstra, untuk datangkan salah satu dari mereka. Terlebih Erling Haaland yang diminati oleh Barcelona dan Manchester City.

Haaland memang dikabarkan sudah meneken kesepakatan pribadi dengan Manchester City. Hal itu juga yang membuat Barcelona juga mulai mengalihkan pandangan.

Kylian Mbappe tetap menjadi buruan utama Los Blancos, selain akan keluar secara gratis Mbappe juga menyatakan minatnya untuk gabung Real Madrid.

Namun, pihak Paris Saint-Germain terlihat ngotot untuk mengikatnya lebih lama. Semua pihak dikerahkan untuk meyakinkan Mbappe bertahan di Paris.

Hal itu juga, yang membuat Mbappe hingga kini belum meneken tanda tangan resmi bersama Los Blancos.

Los Blancos memang menginginkan Mbappe namun, mereka tak terlalu mati matian lagi mengejarnya. Real Madrid juga terlihat santai menanggapi hal tersbut.

Jika hal yang tak diinginkan memang terjadi, salah satu alternative yang bisa dilakukan adalah mendatangkan Romelu Lukaku dari Chelsea.

Biaya untuk menebus Lukaku memang tak murah namun, Real Madrid tentu mampu untuk membayarnya. Chelsea sendiri mematok angka 1,7 triliun untuk peminat strikernya.

Hal yang perlu diingat juga adalah Lukaku merupakan pemain yang kerap berpindah-pindah klub. Mulai dari Man United lalu ke Inter Milan dan akhirnya hengkang lagi ke Chelsea.