Hasil Final Play-off Piala Dunia 2022 Portugal vs Makedonia Utara: Bruno Menggila, Tuan Rumah Lolos
Memasuki menit ke-20, Portugal terus menguasai permainan. Meski demikia, Makedonia Utara yang bermain terbuka juga tak jarang memberi ancaman pada tuan rumah.
Bahkan, Milan Ristovski nyaris membuat publik Estadio do Dragao terhenyak setelah sepakan vollynya mengancam gawang Costa.
Gol yang ditunggu-tunggu Portugal akhirnya tiba di menit ke-32. Dari skema satu dua antara Ronaldo dan Bruno Fernandes, pertahanan Makedonia dibuat kocar-kacir.
Bruno yang menerima umpan cerdik Ronaldo dengan mudahnya menceploskan bola ke jala gawang Makedonia Utara. Gol skor pun berubah jadi 1-0.
Jelang bubaran, Portugal punya kesempatan untuk menambah kedudukan via Otavio hingga Ronaldo, akan tetapi hingga peluit babak pertama berakhir, skor 1-0 tak berubah.
Memasuki babak kedua, Makedonia tampil lebih agresif. Akan tetapi solidnya pertahanan Portugal membuat usaha mereka masih urung berbuah hasil.
Pada menit ke-65, gawang Makedonia Utara malah kecolongan via gol kedua Bruno Fernandes. Memanfaatkan umpan lambung Jota, dengan mudahnya Bruno mengirim sepakan keras yang menghujam gawang tim tamu. Gol skor berubah jadi 2-0.
Usai gol tersebut, tempo permainan mulai mengendur. Alhasil, kedua tim tak banyak menciptakan peluang berarti.
Memasuki menit-menit akhir pertandingan, Portugal yang berada di atas angin melakukan sejumlah pergantian pemain. Harapannya skor 2-0 tetap terjaga.
Strategi tersebut berhasil. Hingga peluit panjang berbunyi skor 2-0 untuk keunggulan Portugal tak berubah. Hasil ini membuat Cristiano Ronaldo dan kolega berhak mengunci tiket ke Piala Dunia 2022 Qatar.