Liga Indonesia

Salam Perpisahan Berkelas Carlos Fortes di Arema FC, Gol Terbaik Liga 1 2021-2022

Jumat, 1 April 2022 15:28 WIB
Penulis: Izzuddin Faruqi Adi Pratama | Editor: Zulfikar Pamungkas Indrawijaya
© Nofik Lukman Hakim/INDOSPORT
Carlos Fortes di Arema FC Copyright: © Nofik Lukman Hakim/INDOSPORT
Carlos Fortes di Arema FC
PSIS Cepat Ambil Inisiatif

Belum diketahui siapa nantinya yang akan Arema FC rekrut untuk menggantikan Carlos Fortes demi mengarungi Liga 1 2022/20223.

Akan tetapi yang jelas gerak cepat PSIS Semarang untuk mengamankan servis eks penggawa tim nasional Portugal U-20 itu layak dipuji.

PSIS menunjukkan ambisi besar untuk berbenah usai mengakhiri musim ini di peringkat ketujuh. Bahkan Laskar Mahesa Jenar juga mendatangkan Taisei Marukawa dari Persebaya Surabaya untuk menjadi duet Fortes.

“Setelah evaluasi, kami memutuskan mengambil Marukawa dan Fortes yang kami nilai performanya luar biasa di Liga 1," ujar Komisaris PSIS, Junianto pada Jumat (01/04/22) ini.

Kami datangkan, semoga bisa membawa PSIS lebih berprestasi di musim depan. Apalagi kami akan main di Stadion Jatidiri,” sambungnya lagi.

Fortes sendiri tertarik dengan proyek rebuild yang dicanangkan oleh PSIS musim depan. Harapannya tentu saja ia bisa meneruskan performa tajamnya di 2022/2023.

“Sebuah kehormatan bagi saya bisa bergabung dengan PSIS. Semoga ke depan bisa membawa PSIS berprestasi dan meraih banyak kemenangan," beber Fortes seperti yang dilansir dari situs resmi klub barunya.

"Siapa pun yang mencetak gol, saya ingin membawa PSIS menang sebanyak-banyaknya,” tambah pemain yang sempat berbaju Braga dan Racing Santander tersebut.

PSIS Semarang memang sudah haus akan prestasi. Kendati termasuk salah satu klub besar dengan basis pendukung masif, namun lemari trofi Mahesa Jenar bisa dibilang belum mengundang decak kagum.

Piala terakhir yang mereka angkat jauh didapat sebelum era Liga 1. PSIS 'hanya' pernah menjadi juara era Perseritakan dan juga kala berlaga di kasta kedua dan ketiga sehingga kehadiran Carlos Fortes akhirnya bisa memperbaiki segalanya.