Bursa Transfer: Lebih Butuh Gelandang, Real Madrid Siap Barter Luka Jovic dengan Fabian Ruiz
Tak hanya karena terancam ditinggalkan oleh sejumlah gelandang, minat Real Madrid mendatangkan Ruiz juga bertujuan untuk meremajakan skuad mereka.
Diketahui para maestro lini tengah Madrid, Toni Kroos dan Luka Modrid semakin menua dan sudah mendekati fase akhir dari karir mereka.
Fisik keduanya akan semakin melamban dan tak akan bertahan lebih lama lagi untuk terus bermain di level tertinggi. Oleh karena itu cepat atau lambat diperlukan sosok pengganti untuk mereka berdua.
Ruiz dengan demikian menjadi target yang layak untuk Real Madrid, ditambah pula ada keinginan dari pemain berusia 25 tahun mencari tantangan baru di luar Serie A.
Los Blancos yang mencermati situasi ini kabarnya telah meningkatkan upaya mereka untuk mendaratkan Ruiz, dengan menawarkan penyerang Serbia Luka Jovic ke Napoli.
Di sisi lain Napoli juga sedang bersiap untuk mencari pengganti Victor Osimhen yang sedang dikaitkan dengan kabar kepindahannya ke Manchester United
Jika Osimhen jadi hengkang maka datangnya Luka Jovic secara gratis bisa menjadi langkah efektif bagi Il Partinopei untuk menghemat biaya transfer.
Tapi sejauh ini belum jelas apakah Napoli akan menerima proposal Real Madrid tersebut atau meminta kesepakatan tunai langsung untuk melepas Fabian Ruiz.