FOOTBALL265.COM - Skuat Garuda Select 4 berhasil membekuk Sheffield United U-18 dengan skor tipis 2-1 dalam pertandingan yang digelar di Loughborough, Rabu (31/3/22) lalu.
Striker andalan Garuda Select, Hokky Caraka membukukan dua gol dalam laga tersebut. Walau ada banyak peluang, tapi pemain Indonesia sulit membobol tim lawan.
Sementara itu, tandem Hokky di lini depan, Faiz Maulana mengalami cedera hamstring dan absen cukup lama, sehingga striker lainnya, Mufli Hidayat yang jadi starter.
Mufli Hidayat merupakan striker jebolan PSM Makassar. Penampilannya di ajang Elite Pro Academy lalu, meyakinkan Direktur Garuda Select, Dennis Wise, untuk merekrutnya.
Namun tampil di Inggris, menghadapi tim besar sekelas Sheffield United, nampaknya membuat Mufli Hidayat sempat gugup.
Beruntung, motivasi dari Dennis Wise dan teman-temannya di lapangan, membuat Mufli Hidayat menjadi lebih percaya diri.
"Beban sih sedikit ya, karena sudah lama nggak jadi starter, terus saya dipercaya jadi starter, bisa menambah percaya diri saya," ungkap Mufli Hidayat usai pertandingan.
Tampil menjadi starting line up Garuda Select di Inggris, membuat Mufli Hidayat menyadari apa saja hal-hal yang harus ia evaluasi, agar bisa lebih maksimal lagi.
"Hari ini saya sudah cukup bekerja keras, tapi ada kesalahan-kesalahan yang harus saya perbaiki lagi. Saya harus main simpel, menahan bola lebih baik lagi," jelas Mufli.