FOOTBALL265.COM - Penggemar Persebaya Surabaya bisa bernafas lega, sebab agen pemain yang membawa Taisei Marukawa menjanjikan pemain yang lebih hebat.
Diketahui, penggemar Persebaya Surabaya yang akrab disapa Bonek dan Bonita, dibuat kecewa dengan keputusan mendadak Marukawa.
Baru sehari sejak kompetisi Liga 1 2021-2022 ditutup pada Kamis (31/3/22), Taisei Marukawa sudah mengumumkan klub baru untuk musim depan, yaitu PSIS Semarang.
Padahal, manajemen Persebaya Surabaya sudah membujuk pemain asal Jepang itu untuk bertahan, bahkan menaikkan gajinya.
Namun apa daya, Taisei Marukawa justru mantap memilih PSIS Semarang sebagai pelabuhan barunya untuk Liga 1 musim depan.
Tak pelak, banyak yang mencela Marukawa di media sosial, dan menjulukinya dengan 'Moneykawa' yang berarti jika sang pemain lebih memilih uang daripada loyalitas ke tim.
Namun, agen pemain yang membawa Taisei Marukawa ke Indonesia, Aggy Ressy mengaku saat ini sudah menjalin kesepakatan dengan manajemen Persebaya, soal pemain asing baru.
Menurut Aggy Ressy, saat ini Persebaya sudah deal dengan satu pemain asing, dan dalam proses negosiasi untuk pemain asing berikutnya, yang tak kalah hebat dari Taisei.
"Sebenarnya sudah deal satu, asing, tunggu aja rilisnya dari Persebaya Surabaya. Sekarang masih proses (pemain) yang kedua, dan mungkin nanti ada lagi," ujar Aggy Ressy di Youtube.
Pemain asing anyar Persebaya ini diharapkan bisa menjadi pelipur lara bagi Bonek dan Bonita yang kehilangan Taisei Marukawa.