Prediksi Liga Champions Chelsea vs Real Madrid: Ajang Balas Dendam Los Blancos
Prakiraan Susunan Pemain:
Chelsea (3-4-2-1)
Mendy; Christensen, Thiago Silva, Rudiger; Reece James, Jorginho, Kovacic, Marcos Alonso; Mason Mount, Pulisic; Kai Havertz
Real Madrid (4-3-3)
Courtois; Carvajal, Militao, Alaba, Ferland Mendy; Casemiro, Kroos, Modric; Asensio, Karim Benzema, Vinicius Junior
Player to Watch
Kai Havertz (Chelsea)
Kai Havertz akan tetap menjadi andalan Chelsea, meski di laga terakhir melawan Brentford dirinya melempem.
Thomas Tuchel akan mengandalkan sosok Havertz yang memang jago di laga-laga besar seperti melawan Real Madrid musim lalu.
Meski tak mencetak gol di dua pertemuan terakhir, dirinya mampu membuat lini pertahanan Real Madrid kocar-kacir karena pergerakannya.
Karim Benzema (Real Madrid)
Menyadari lawan yang dihadapi terbilang sulit, Real Madrid tentu akan memanfaatkan kehadiran Karim Benzema secara penuh di laga nanti.
Benzema punya catatan apik melawan Chelsea, di mana dirinya musim lalu mampu mencetak satu gol dan menjadi ancaman besar bagi Edouard Mendy di bawah mistar.
Maka, Mendy mengakui bahwa Benzema adalah penyerang yang ia takuti. Apalagi, pria asal Prancis ini tengah dalam performa terbaiknya baik di kancah liga dan Eropa.