Bursa Transfer

Neymar Jadi Pelicin Mimpi Mbappe Bermain Bareng Cristiano Ronaldo di PSG, Trio "MRM" Tak Terelakan

Sabtu, 9 April 2022 16:29 WIB
Penulis: Elizabeth Ayudya Ratna Rininta | Editor: Isman Fadil
© REUTERS/Craig Brough
Cristiano Ronaldo gagal penalti laga Manchester United vs Middlesbrough dalam partai putaran keempat FA Cup di Stadion Old Trafford, Sabtu (05/02/22). FOTO: REUTERS/Craig Brough Copyright: © REUTERS/Craig Brough
Cristiano Ronaldo gagal penalti laga Manchester United vs Middlesbrough dalam partai putaran keempat FA Cup di Stadion Old Trafford, Sabtu (05/02/22). FOTO: REUTERS/Craig Brough
Ronaldo Jadi Alat PSG

Kini dengan semakin nyata Neymar akan meninggalkan Paris musim depan, maka PSG punya lowongan untuk posisi yang sama dengan pemain timnas Brasil tersebut.

Usut punya usut, PSG punya rencana untuk mendatangkan Cristiano Ronaldo pada bursa transfer musim panas nanti.

Selain untuk menggantikan Neymar yang cabut, Ronaldo juga dijadikan alat bagi PSG untuk membujuk Kylian Mbappe mau memperpanjang kontraknnya.

Seperti yang diketahui, Kylian Mbappe hingga saat ini belum mau memperpanjang kontrak di PSG dan santer akan segera hijrah ke Real Madrid.

Berbagai usaha telah dilakukan PSG agar pemain bintangnya itu tetap berkarier di Parc de Princes musim depan, namun belum ada hasil yang berarti.

Kini dengan hengkangnya Neymar dan merapatnya Cristiano Ronaldo, PSG punya kans untuk memperpanjang kontrak Kylian Mbappe.

Menurut laporan dari Fichajes, Mbappe ternyata luluh setelah mendengar rencana PSG untuk mendatangkan Cristiano Ronaldo.

"Dari PSG, mereka memahami bahwa dengan kedatangan orang Portugis itu akan meningkatkan komitmen Mbappe yang telah menjadikan Cristiano sebagai idaman dan role mode di masa mudanya," tulis pernyataan Fichajes.