FOOTBALL265.COM - Berikut susunan pemain leg kedua babak perempatfinal Liga Champions antara Real Madrid vs Chelsea.
Chelsea akan menghadapi misi mustahil dalam lawatannya ke Santiago Bernabeu melawan Real Madid guna lolos ke babak semifinal.
Pasalnya, Chelsea berkunjung ke Santiago Bernabeu dengan ketertinggalan agregat dua gol, usai takluk dari Real Madrid di leg pertama dengan skor 1-3.
Sehingga, sang juara bertahan mau tak mau harus mencetak dua gol ke gawang Real Madrid guna menyamakan agregat, tanpa kebobolan sedikit pun.
Mencetak dua gol di Santiago Bernabeu bukanlah perkara mudah. Apalagi dengan konsistennya performa Real Madrid saat bermain di kandang.
Oleh sebab itu The Blues akan menurunkan komposisi skuad terbaiknya lagi, dengan sentuhan taktik berbeda dari leg pertama.
Menggunakan formasi 4-3-3, Kai Harvertz diandalkan untuk jadi penyerang lubang ditemani oleh Timo Werner dan Mason Mount.
Pemain berusia 22 tahun ini telah mencetak 13 gol untuk The Blues dalam 38 penampilan di semua kompetisi musim ini.
Di Liga Champions sendiri, Havertz sudah mengumpulkan 3 gol dari 8 pertandingan. Sebuah statistik yang cukup apik.
Sementara di kubu Real Madrid, bermain di kandang sendiri mereka kemungkinan besar akan lebih tampil dengan taktik pragmatis, guna mengamankan skor dimana mereka unggu sementara 3-1.