Liga Indonesia

Liga 1: Musim Sudah Berakhir, Bali United Masih Saja Kena Denda Rp50 Juta

Sabtu, 16 April 2022 17:25 WIB
Penulis: Petrus Manus Da' Yerimon | Editor: Indra Citra Sena
© PSSI/Eli Suhaeli/INDOSPORT
Logo PSSI Copyright: © PSSI/Eli Suhaeli/INDOSPORT
Logo PSSI

FOOTBALL265.COM - Liga 1 2021-2022 telah berakhir dan Bali United keluar sebagai juara. Tetapi, Komdis PSSI tetap menjatuhkan hukuman bagi klub dan pemain yang melanggar aturan. 

Berdasarkan hasil sidang Komite Disiplin PSSI, tanggal 12 April lalu diputuskan sang juara Bali United dikenai hukuman denda sebesar Rp50 juta. 

Serdadu Tridatu dinyatakan bersalah karena tingkah laku buruk berupa lima pemain sekaligus menerima kartu kuning dalam satu pertandingan. Kejadian itu terjadi dalam laga pekan ke-34 kontra Persik Kediri, 31 Maret lalu. 

Lalu, manajer Borneo FC, Dandri Dauri Husain, dilarang mendampingi tim selama empat pertandingan plus denda Rp50 juta. Dia disebut bertingkah laku buruk terhadap perangkat pertandingan.

Dandri Dauri melakukan protes keras terhadap perangkat pertandingan dan mendapatkan kartu merah langsung dalam laga Borneo FC vs Madura United, 25 Maret lalu. 

Selain manajer, dua pemain Borneo FC, yakni Jonathan Bustos dan Javlon Guseynov, diberi teguran keras oleh Komdis PSSI. Beruntung, tidak ada sanksi ataupun denda. 

Kedua pemain Pesut Etam dinilai melakukan protes berlebihan terhadap perangkat pertandingan saat lawan Madura United di pekan ke-33 Liga 1 2021. Borneo FC kalah 0-1 kala itu. 

Melihat sanksi-sanksi hasil sidang Komdis PSSI, Bali United dan Borneo FC paling banyak mengeluarkan biaya untuk membayar denda, yakni masing-masing Rp50 juta!