FOOTBALL265.COM – Melihat tiga gelandang bintang dunia yang jadi buruan serius klub Liga Italia, Inter Milan, pada bursa transfer mendatang. Sang Anak Hilang juga jadi target!
Sejumlah klub mapan benua Biru sudah disibukkan dengan agenda belanja pemain jelang dibukanya saga musim panas. Tak terkecuali Inter Milan.
Sang juara bertahan Liga Italia tersebut kabarnya ingin melakukan perombakan besar, utamanya di sektor ujung tombak dan lini tengah.
Bukan tanpa sebab, saat ini Inter Milan tak bisa mengandalkan Edin Dzeko yang sudah memasuki usia senja. Kondisi tersebut diperparah dengan hengkangnya Alexis Sanchez dan Felipe Caicedo.
Belum lagi Lautaro Martinez yang digembar-gemborkan bakal hijrah ke Spanyol untuk membela panji Atletico Madrid.
Tak kalah genting dibanding sektor lini depan, barisan tengah I Nerazzurri juga membutuhkan peremajaan. Bagaimana tidak saat ini Inter Milan masih ketergantungan dengan Marcelo Brozovic.
Saat Brozovic absen, I Nerazzurri terbukti bermain tanpa arah yang berujung pada kehilangan poin dalam beberapa partai terakhir.
Tak ayal jika Inter Milan berambisi untuk menggaet striker sekaligus gelandang anyar dalam bursa transfer musim panas nanti.
Khusus untuk sektor gelandang, Inter Milan sampai saat ini sudah memiliki tiga nama yang berpotensi besar jadi buruan utama mereka.
Lantas siapa sajakah pemain tersebut, berikut INDOSPORT coba merangkum tiga pemain tengah berkualitas calon rekrutan anyar Inter Milan musim depan: