Liga Indonesia

Liga 1: Sudah Bergerak, Bos Persija Klaim Pemain Baru Diumumkan Bulan Mei

Minggu, 17 April 2022 08:15 WIB
Penulis: Petrus Manus Da' Yerimon | Editor: Indra Citra Sena
© Media Persija
Shahar Ginanjar Copyright: © Media Persija
Shahar Ginanjar
Blak-blakan Shahar Ginanjar

Blak-blakan Shahar Ginanjar, kiper kawakan yang memutuskan keluar dari Persija Jakarta di Liga 1 2021-2022, gara-gara Andritany Ardhiyasa?

Diketahui, Shahar Ginanjar merupakan kiper yang kini masih berada di usia produktif yakni 31 tahun. Namun faktanya, saat ini ia belum mendapatkan klub, baik Liga 1 atau Liga 2.

Kiprah Shahar Ginanjar di Liga Indonesia cukup mentereng. Ia pernah memperkuat Pelita Jaya, Persib Bandung, Mitra Kukar, Barito Putera, kemudian PSM Makassar.

Secara mengejutkan, di putaran kedua Liga 1 2018, Shahar Ginanjar hijrah ke klub rival, Persija Jakarta, dan menjadi pelapis sang kiper kenamaan, Andritany Ardhiyasa.

Ketika Andritany Ardhiyasa dipanggil untuk memperkuat Timnas Indonesia, Shahar lah yang menjadi palang pintu terakhir Persija Jakarta, hingga menjadi juara Liga 1 2018.

Baca Selengkapnya