Pelatih Barcelona Ingin Rasakan Atmosfer Stadion JIS yang Penuh Sesak Suporter

International Youth Championship (IYC) 2021 sempat diwarnai oleh sikap rasisme dan seksisme. Pihak penyelenggara berjanji akan segera mengambil sikap tegas.
Pihak penyelenggara dari Pancoran Soccer Field (PSF), I Gede Widiade, menyebut bahwa sikap tegas itu berupa teguran, pengusiran atau penghentian pertandingan jika diperlukan.
“Sampai saat ini, sudah ada penonton yang ditegur. Kami terus menginformasikan soal rasisme dan seksisme ini baik melalui pengumuman di stadion dan iklan elektronik di lapangan,” ujar Gede dilansir dari Antara.
I Gede Widiade pun menyesalkan terjadinya praktik seksisme dan rasialisme oleh para penonton di Stadion Internasional Jakarta (JIS) saat IYC 2021 berlangsung.
Sebagai informasi, para penonton IYC 2021 merupakan para undangan. Dalam ajang tersebut, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta mengundang sekitar 2.500 penonton untuk hadir JIS pada setiap laga IYC 2021.
Baca selengkapnya: Sikap Rasisme dan Seksisme Cemari IYC 2021, Pihak Penyelenggara Ambil Sikap Tegas