Bursa Transfer

Kena 'Gendam' Antonio Conte, Christian Eriksen Putuskan Balikan dengan Tottenham

Jumat, 22 April 2022 07:12 WIB
Penulis: Ilham Oktafian | Editor: Subhan Wirawan
© REUTERS/Chris Radburn
Pemain Brentford, Christian Eriksen saat berlaga antara Chelsea vs Brentford di Liga Inggris, Minggu (03/04/22). Foto: REUTERS/Chris Radburn Copyright: © REUTERS/Chris Radburn
Pemain Brentford, Christian Eriksen saat berlaga antara Chelsea vs Brentford di Liga Inggris, Minggu (03/04/22). Foto: REUTERS/Chris Radburn
Balikan dengan Mantan

Diketahui Eriksen dan Conte pernah bekerja sama saat keduanya masih bahu membahu bersama Inter Milan.

Bersama Conte, Eriksen menunjukkan progres yang signifikan. Meski di awal-awal kerap diparkir namun perlahan Eriksen diberi kepercayaan oleh Conte.

Hal tersebut tak disia-siakan oleh Eriksen dengan memberi penampilan yang impresif di lini tengah I Nerazzurri.

Eks Ajax Amsterdam tersebut bisa dibilang menjadi sosok kunci di balik kesuksesan Inter Milan menyabet scudetto musim lalu. 

Eriksesn juga dinilai punya peran penting pada suburnya Lautaro Martinez dan Romelu Lukaku yang membentuk duet mematikan. 

Itulah sebabnya, Eriksen percaya jika ia diasuh Conte maka penampilannya akan kian impresif seperti saat berseragam Inter Milan.

"Gelandang itu telah memulihkan versi terbaiknya di tim Liga Premier, tetapi kontraknya berakhir pada 30 Juni dan meskipun ia memiliki opsi untuk melanjutkan ia tak melakukan itu," 

"Dengan tawaran dari Tottenham di atas meja, semuanya menunjukkan bahwa ia akan kembali ke London lagi untuk bergabung. proyek mantan pelatihnya di Inter, Antonio Conte,"

Kedatangan Eriksen sendiri diplot untuk menambah kekuatan lini tengah The Liliwhiyes. Selain dia, ada juga Youri Tielemans.

Tielemans kabarnya tertarik pindah ke klub yang bermain di Liga Champions musim depan. Dengan posisi Tottenham Hotspur saat ini, Conte bisa menggaetnya musim panas nanti.