FOOTBALL265.COM - Ada alasan mulia mengapa Donny Harold Monim kembali berseragam Barito Putera di Liga 1 2022-2023. Menurutnya, ada utang yang belum tuntas.
Sebagaimana diketahui, Donny Monim adalah bek lokal tangguh yang sebelumnya membela Persipura Jayapura di Liga 1 2021-2022.
Sebelum berseragam Persipura Jayapura, Donny Monim juga pernah membela Barito Putera, di bawah komando pelatih Brasil, Jacksen F. Tiago, pada 2019.
Sayangnya, kala itu prestasi Barito Putera tidak mentereng. Jacksen F. Tiago pun telah keluar lalu digantikan Djajang Nurdjaman.
Donny Monim juga memutuskan keluar dan merapat ke tanah kelahirannya, Persipura Jayapura, mengikuti pelatih Jacksen F. Tiago.
Naasnya, Persipura juga harus degradasi di Liga 1 2021-2022. Alhasil, Donny Monim harus mencari pelabuhan baru jika ingin tetap berkompetisi di level tertinggi, Liga 1.
Alih-alih mengikuti Jacksen F. Tiago ke Persis Solo, Donny Monim memilih untuk CLBK bersama Barito Putera di Liga 1 2022-2023.
Ada alasan khusus mengapa Donny Monim kembali merapat ke Barito. Menurutnya, ada janji yang belum ia penuhi, yakni membawa Laskar Antasari meraih prestasi di Liga 1.
"Alasan saya kembali ke Barito, saya kan pernah bermain untuk tim ini, tapi saya belum memberikan yang terbaik, belum membuat suatu prestasi," ungkap Donny.
"Harapan saya, dengan saya kembali, saya bisa membuat tim ini lebih baik lagi, untuk mencapai sesuatu yang terbaik untuk masyarakat Banua," ujar bek berusia 28 tahun itu.