In-depth

Menunggu Manchester City atau Liverpool Terpeleset Duluan, Inilah Kuncinya

Senin, 25 April 2022 21:53 WIB
Editor: Nugrahenny Putri Untari
© REUTERS/Phil Noble
Manchester City dan Liverpool masih terus berperang di papan atas klasemen sementara Liga Inggris 2021-2022. Foto: REUTERS/Phil Noble. Copyright: © REUTERS/Phil Noble
Manchester City dan Liverpool masih terus berperang di papan atas klasemen sementara Liga Inggris 2021-2022. Foto: REUTERS/Phil Noble.
Siapa yang Bakal Terpeleset Duluan?

Menurutnya, bermain di semfinal Liga Champions sembari fokus ke Liga Inggris dalam waktu yang relatif singkat itu akan sangat melelahkan.

“Bagi kedua tim, pertandingan di antara semifinal Liga Champions akan menguras banyak hal, secara fisik maupun mental,” ucapnya kepada Sky Sports.

Jamie Carragher pun memprediksi bahwa ‘gong’ yang ditunggu-tunggu yakni kejatuhan salah satu dari mereka akan terlihat dalam sepuluh hari ke depan.

“Ada hal yang bisa terjadi di laga selanjutnya di liga. Saya melihat beberapa partai ke depan,” jelasnya.

Pria yang juga akrab disapa Carra tersebut menilai, jika Liverpool bisa bertahan stabil di posisinya saat ini, ada kans besar mereka akan tampil sebagai juara.

Pasalnya, ia melihat ada celah yang mungkin Manchester City akan kehilangan poin pada bulan Mei nanti, yakni melawan West Ham United.

Namun prediksi tentu hanya prediksi karena apa pun bisa terjadi dalam sepak bola. Namun yang jelas baik Pep Guardiola maupun Jurgen Klopp saat ini pasti tengah panas-panasnya mempersiapkan tim terbaik mereka.

Jurgen Klopp pun punya tugas yang lebih berat lantaran harus membawa Liverpool berjaya di Liga Champions dan Piala FA.

Selain melawan Villarreal, mereka pun dijadwalkan berjumpa Chelsea di partai puncak Piala FA pada 14 Mei.

Di sisi lain, Manchester City tidak sepusing Liverpool lantaran hanya akan fokus di Liga Inggris dan Liga Champions tanpa ada tekanan memenangkan quadruple seperti sang rival.