Ada Maksud Terselubung dari Bangladesh Ajak Timnas Indonesia Uji Coba
Dimana laga Bangladesh vs Timnas Indonesia dijadwalkan berlangsung pada awal Juni 2022 mendatang.
“Mudah-mudahan, kami bisa mendapatkan pertandingan antara timnas Indonesia, Afghanistan, dan Nepal," ungkap Sekjen BFF, Abu Naim.
"Indonesia tak diundang ke sini (Bangladesh), kami yang akan pergi ke sana untuk memainkan pertandingan. Tim asuhan Javier Cabrera akan melawan Indonesia dalam perjalanan ke Malaysia,” jelasnya.
Jelas, Bangladesh memiliki maksud mengajak pasukan Shin Tae-yong beruji coba. Sebab, mereka akan meladeni tuan rumah, Malaysia di Grup E kualifikasi Piala Asia 2023, selain kontra Bahrain dan Turkmenistan.
Sehingga Timnas Indonesia bisa jadi pembisik buat Bangladesh terkait kekuatan Malaysia jelang laga kualifikasi Piala Asia 2023.