Bursa Transfer

Bursa Transfer: Marco Verratti Ingin Mudik ke Liga Italia, AC Milan dan Juventus Pasang Kuda-kuda

Jumat, 29 April 2022 06:45 WIB
Penulis: Izzuddin Faruqi Adi Pratama | Editor: Subhan Wirawan
© Aurelien Meunier - PSG/PSG via Getty Images
Marco Verratti digosipkan siap kembali ke Liga Italia dan AC Milan serta Juventus dirasa menjadi tujuan yang paling cocok untuknya. Copyright: © Aurelien Meunier - PSG/PSG via Getty Images
Marco Verratti digosipkan siap kembali ke Liga Italia dan AC Milan serta Juventus dirasa menjadi tujuan yang paling cocok untuknya.

FOOTBALL265.COM - Setelah merantau ke Liga Prancis selama sepuluh tahun, Marco Verratti digadang-gadang tengah mempersiapkan rencana untuk pulang ke Liga Italia.

Meski belum ada kepastian apakah rencana ini akan dieksekusi di bursa transfer musim panas 2022 nanti, bocoran dari Calciomercato menunjukkan jika AC Milan dan Juventus akan jadi yang terdepan untuk menyambut sang gelandang.

Saat ini Verratti masih terikat kontrak dengan Paris Saint-Germain hingga Juni 2024. Di usia 29 tahun, ia semakin dianggap sebagai pemain penting di Les Parisiens.

Namun bisa saja ia akan hengkang ke Liga Italia setelah kontraknya kadaluarsa. Toh ia belum pernah merasakan atmosfer kasta teratas Negeri Pasta yakni Serie A.

Verratti memang produk asli sistem akademi Pescara namun saat masih bersama I Delfini, kesebelasan tersebut masih berkompetisi di Serie B dan Serie C.

Sebelum bisa mendampingi Pescara ke Serie A, Marco Verratti sudah lebih dulu diangkut oleh PSG dengan mahar 12 juta Euro pada bursa transfer musim panas 2012.

AC Milan dan Juventus dipercaya oleh Calciomercato sebagai dua kesebelasan paling menarik di mata Marco Verratti.

Baik Il Rossoneri maupun Il Bianconeri adalah tim dengan nama besar dan kekuatan finansial terbaik di Liga Italia saat ini.

Inter Milan atau bahkan Pescara mungkin bisa menjadi kandidat tujuan mudik Verratti juga namun mereka tidak sekaya AC Milan maupun Juventus saat ini.