Bursa Transfer

Erik ten Hag Gigit Jari! Frenkie de Jong Minta Syarat yang Sulit Dituruti Manchester United

Sabtu, 30 April 2022 14:04 WIB
Penulis: Ilham Oktafian | Editor: Indra Citra Sena
© David Ramos/Getty Images
Erik ten Hag harus mengubur keinginannya untuk reuni dengan Frenkie de Jong di Manchester United. Pasalnya, meski siap angkat kaki dari Camp Nou namun gelandang Barcelona itu minta syarat yang sulit dipenuhi Setan Merah. Copyright: © David Ramos/Getty Images
Erik ten Hag harus mengubur keinginannya untuk reuni dengan Frenkie de Jong di Manchester United. Pasalnya, meski siap angkat kaki dari Camp Nou namun gelandang Barcelona itu minta syarat yang sulit dipenuhi Setan Merah.

FOOTBALL265.COM - Erik ten Hag harus mengubur keinginannya untuk reuni dengan Frenkie de Jong di Manchester United.

Pasalnya, meski siap angkat kaki dari Camp Nou namun gelandang Barcelona itu minta syarat yang sulit dipenuhi Setan Merah.

Rumor kepindahan Frenkie de Jong berlabuh ke Old Trafford memang tengah panas-panasnya. Kabar tersebut dibocorokan oleh SPORT.

Menurut media yang berbasis di Spanyol itu, rumor Frenkie de Jong dibidik Setan Merah tak lepas dari sosok nakhoda anyar Manchester United, Erik ten Hag.

Layaknya pelatih baru pada umumnya, Ten Hag sudah pasang kuda-kuda untuk belanja pemain anyar demi memperkuat timnya.

Gosipnya, ia dibekali dana hingga 250 juta euro untuk belanja pemain. Ten Hag pun sudah mengantongi siapa saja yang akan ia rekrut.

Salah satu yang masuk daftar belanjanya adalah penggawa Barcelona, Frenkie de Jong. Gelandang berusia 24 tahun tersebut diplot untuk memperkuat lini tengah The Red Devils.

Diketahui akhir musim ini Setan Merah ditinggal dua pemainnya sekaligus yaitu Paul Pogba dan Nemanja Matic. Tak ayal jika Ten Hag membidik Frenkie de Jong.

Bak gayung bersambut, Frenkie de Jong siap untuk mencari petualangan baru menyusul ketegangan antara dirinya dan Xavi Hernandez.

Meski siap pindah, namun menurut pakar transfer Fabrizio Romano Frenkie de Jong minta syarat yang sulit dipenuhi Manchester United.