Erik ten Hag Gigit Jari! Frenkie de Jong Minta Syarat yang Sulit Dituruti Manchester United
Syarat yang dimaksud adalah jaminan bermain di Liga Champions. Fabrizio Romano menuturkan jika calon klub baru Frenkie de Jong harus bermain di kompetisi bergengsi di benua Biru itu.
Permintaan eks Ajax tersebut hampir mustahil dituruti Setan Metah. Jika menilik tabel klasemen Liga Inggris, kini Manchester United masih tercecer di papan keenam dengan koleksi 55 poin hasil dari 35 pertandingan.
Cristiano Ronaldo dkk berjarak hingga 5 angka dari Arsenal selaku tim yang berada di ambang batas Liga Champions.
Jarak poin keduanya bisa kian melebar meningat Tim Meriam London masih menyimpan 2 laga sisa yang belum dimainkan.
Itulah sebabnya, peluang Manchester United untuk mengakhiri kompetisi di zona Liga Champions akan berat. Di saat bersamaan peluang Setan Merah menggaet Frenkie de Jong juga menipis.
"Saya diberitahu dia ingin bermain sepak bola Liga Champions jadi saya tidak yakin dia akan menjadi kesepakatan yang mudah untuk Manchester United," ujar Romano pada youtube Rio Ferdinand Presents FIVE.
"Tentu saja dia [Ten Hag] penggemar berat De Jong dan mudah untuk memiliki hubungan yang hebat ini tetapi pada titik yang sama Xavi ingin mempertahankan pemain, Barcelona ingin mempertahankannya di klub dan dia ingin bermain di Liga Champions,"
"Jadi ini akan menjadi pertandingan yang sangat sulit bagi Manchester United,"
Ditambahkan oleh Romano, peluang Manchester United untuk menggaet Frenkie de Jong belum sepenuhnya tertutup.
Sosok Erik ten Hag yang punya hubungan baik dengan Frenkie de Jong bisa membuat ia banting setir akan keputusannya.