Liga Indonesia

Bursa Transfer Liga 1: Dejan Antonic Bocorkan Calon Pemain Asing Barito Putera

Jumat, 6 Mei 2022 14:04 WIB
Penulis: Martini | Editor: Isman Fadil
© Nofik Lukman Hakim/Football265.com
Frets Butuan berusaha melewati kawalan Renan Alves, bek asing Barito Putera. Foto: Nofik Lukman Hakim/Football265.com Copyright: © Nofik Lukman Hakim/Football265.com
Frets Butuan berusaha melewati kawalan Renan Alves, bek asing Barito Putera. Foto: Nofik Lukman Hakim/Football265.com

FOOTBALL265.COM - Bursa transfer Liga 1 semakin ramai paska Ramadan. Pelatih Dejan Antonic mulai terbuka terkait calon pemain asing PS Barito Putera musim ini.

Sebagaimana diketahui, PS Barito Putera sudah meresmikan enam pemain lokal baru untuk menatap kompetisi Liga 1 2022-2023.

Mereka yang sudah diumumkan bergabung ke Barito adalah Donny Monim, Frank Sokoy, Slamet Budiono, Joko Ribowo, Afdal Yusra, dan yang teranyar adalah Rendy Saputra.

Sejauh ini, baru enam pemain anyar yang diumumkan, dan semuanya berstatus lokal, karena Dejan berencana mempertahankan banyak pemain Barito Putera musim lalu.

Maka dari itu, pemain yang datang adalah pemain yang sesuai dengan kebutuhan, hasil diskusi pelatih bersama CEO Barito, Hasnuryadi Sulaiman dan Dida Hasnuryadi.

"Saya komunikasi dengan Bos Hasnur, sama asisten manajer, Dida, kita pilih pemain yang kita butuh, kita enggak ambil pemain cuma untuk musim ini," ungkap Dejan Antonic.

"Sekarang kita butuh bek kiri, oke kita cari. Kita butuh stopper, kita cari stopper. Kita tidak mau overload," ujar Dejan, saat jadi bintang tamu di Youtube Jebret Media TV.

Menurut Dejan Antonic, tidak ada intervensi dari manajemen dalam pemilihan pemain. Semua pemain yang direkrut murni adalah permintaannya, dan disanggupi oleh Barito.

"Tidak (ada intervensi dari manajemen dalam pemilihan pemain), saya komunikasi sama Bos Hasnur, Dida, bagus sekali, setiap hari kita komunikasi. Mau pemain ini, cari."

"Dia tanya, Coach, kamu setuju dengan (pemain) yang ini. Saya senang sekali, jujur, sekarang tidak ada intervensi atau apapun, dan saya senang sekali bekerja seperti ini."