Persita Tangerang Resmi Datangkan Eks Gelandang Timnas U-19 dan PSMS Medan
Persita jadi tim kelima Paulo selama karier profesionalnya. Ia cukup lama berada di Barito Putera hingga lima musim.
Paulo mengawali karier bersama Jember United lalu pernah bermain untuk Persik Kediri, PSMS Medan dan Borneo FC. Musim lalu ia tampil dalam 14 pertandingan untuk Pesut Etam.
Sebelum Paulo Sitanggang, Persita Tangerang baru saja meresmikan dua pemain baru jelang Liga 1 2022/23. Keduanya adalah Ghozali Siregar dan Irvan Febrianto.
Ghozali yang musim lalu bermain untuk PSMS Medan di Liga 2 mengatakan proses kepindahannya ke Persita tanpa kendala. Dia menerima pinangan klub Ungu Barat karena ingin buktikan dirinya belum habis.
"Proses kepindahan saya berjalan dengan normal dan lancar. Komunikasinya baik dengan manajemen selama proses ini. Alhamdulillah tidak ada kendala," buka Ghozali.
"Ada di tim baru itu tentu ada semangat, tantangan dan juga keluarga baru. Apalagi banyak pemain muda pastinya motivasinya lebih," kata pemain 29 tahun itu.
Eks Persib Bandung itu bertekad bawa Persita berprestasi. Ghozali sudah bergabung dalam latihan tim dan tidak kesulitan beradaptasi.
Ghozali juga ingin berbagi pengalaman dengan pemain muda yang banyak menghuni skuad Persita musim ini. "Tentu saya mau yang terbaik untuk Persita. Pastinya saya ingin tampil lebih baik dari tahun sebelumnya," ujar Ghozali.
"Sudah beberapa hari berlatih kondisi saya perlahan membaik, tapi tentu nanti akan terus meningkat," lanjutnya.