Bursa Transfer

Dibidik Juventus untuk Gantikan Chiellini, Bek Tangguh Ini Siap Dilepas Arsenal

Rabu, 18 Mei 2022 12:25 WIB
Penulis: Aji Prakoso | Editor: Deodatus Kresna Murti Bayu Aji
© Julian Finney/Getty Images
Bek Arsenal, Gabriel Magalhaes siap dilepas ke Juventus. Copyright: © Julian Finney/Getty Images
Bek Arsenal, Gabriel Magalhaes siap dilepas ke Juventus.

FOOTBALL265.COM - Arsenal sedang mempertimbangkan untuk menjual salah satu bek andalan mereka, di tengah datangnya godaan dari klub raksasa Liga Italia, Juventus.

Laporan dari media Italia Tuttosport menyebutkan kalau Juventus sedang mengawasi pasar bursa transfer untuk mempertkuat lini pertahanan mereka di musim depan.

Sebagaimana diketahui, Bianconeri akan berpisah dengan Giorgio Chiellini di akhir musim. Dengan demikian, dibutuhkan sosok bek tengah papan atas untuk menggantikan peran legenda Juventus tersebut.

Selain beberapa nama seperti bek Fiorentina Nikola Milenkovic, Si Nyonya Tua kini juga mengidentifikasi bek Arsenal Gabriel Magalhaes, sebagai alternatif potensial.

Tuttosport mengklaim bahwa Arsenal sedang mempertimbangkan untuk menjual salah satu bintang mereka itu meskipun performanya lumayan gemilang musim ini.

Laporan tersebut tentu mengejutkan, mengingat fakta bahwa Gabriel Magalhaes telah menjadi andalan di jantung pertahanan Tim Meriam London.

Kemitraan Gabriel dengan Ben White telah membuat The Gunners menjadi salah satu tim dengan pertahanan terbaik di Liga Premier Inggris musim ini.

Dengan kontribusi kolektif keduanya, membantu Arsenal diunggulkan sebagai tim favorit untuk memastikan finis di ranking empat besar.

Gabriel telah mempertahankan konsistensi dalam penampilannya musim ini. Meskipun penampilan pemain berusia 24 tahun itu kerap dinodai dengan sikap emosionalnya di lapangan.

Meskipun demikian. seharusnya hal tersebut tidak menjadi alasan yang cukup bagi Arsenal untuk melepas penggawa Timnas Brasil itu.