FOOTBALL265.COM – Berikut prediksi pertandingan tunda Liga Inggris 2021/22 pekan ke-27 antara Chelsea vs Leicester City, Jumat (20/05/22).
Chelsea dan Leicester City akan memainkan laga tunda yang tak berarti apapun bagi kedua tim dalam lanjutan Liga Inggris 2021/22 jelang akhir musim.
Duel antara keduanya bisa jadi hanya laga hiburan semata, mengingat kedua tim sudah tak memiliki misi apapun di dua partai tersisa.
Chelsea yang duduk di peringkat ketiga, telah memastikan satu tempat di empat besar dan tiket Liga Champions musim depan seiring kekalahan yang diderita Arsenal dari Newcastle United.
Di sisi lain, Leicester yang duduk di peringkat ke-9 saat ini sudah tak bisa masuk ke zona Eropa dan dipastikan akan finis di papan tengah klasemen.
Meski tak punya misi apapun, kedua tim sama-sama punya tekad besar untuk menang di laga tunda kali ini.
Chelsea ingin menaikkan mental para pemainnya yang kembali jatuh pasca kalah dari Liverpool di final Piala FA lewat drama adu penalti.
Sedangkan Leicester ingin membalaskan kekalahannya di pertemuan pertama dari Chelsea yang saat itu berkesudahan dengan skor 0-3.
Para pemain terbaik kedua pun diprediksi akan diturunkan oleh Thomas Tuchel dan Brendan Rodgers guna mencapai target tiga poin di laga hiburan ini.