FOOTBALL265.COM - Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts, memastikan pemain asal Filipina yang akan mengikuti seleksi batal datang ke Bandung sesuai rencana.
Sebelumnya, pemain Timnas Filipina tersebut dijadwalkan akan datang ke Bandung pada pekan depan 24 Mei dan menjalani seleksi mula 25 Mei 2022.
Namun, pemain seleksi tersebut memiliki agenda bersama timnas Filipina, sehingga batal datang ke Bandung sesuai rencana sebelumnya.
"Pemain Filipina tidak bisa datang sesuai rencana," kata Robert Alberts saat ditemui seusai game internal di Stadion Persib, Jalan Ahmad Yani, Kota Bandung, Sabtu (21/05/22).
"Dia dijadwalkan tiba di tanggal 24, tapi karena tim nasional Filipina akan memulai pemusatan latihan di tanggal 25. Mereka akan melakukan persiapan untuk Piala Asia," jelas Robert Alberts menambahkan.
Mantan pelatih PSM Makassar ini, belum bisa memastikan rencana bergabung pemain seleksi asal Filipina tersebut, namun pemain itu akan menjadwal ulang keberangkatannya ke Bandung.
"Ditunda jika kasusnya seperti sekarang," ucap Robert Alberts.
Sebagai informasi, Persib membutuhkan tambahan pemain asing Asia untuk menggantikan posisi Mohammed Rashid yang berpisah setelah berakhirnya kompetisi Liga 1 musim 2021-2022.
Sehingga, tim kebanggaan Bobotoh melakukan seleksi terlebih, agar pemain yang direkrut sesuai dengan kebutuhan tim untuk menghadapi kompetisi Liga 1 musim 2022-2023.
Robert Alberts menuturkan, jika melihat pemain asal Filipina tersebut memiliki agenda padat bersama timnas, maka pihaknya memiliki rencana lain dalam menentukan pemain asing Asia.