Bola Internasional

Timnas Indonesia Batal Latihan Gara-gara Salah Jadwal, Shin Tae-yong: Memalukan!

Jumat, 27 Mei 2022 04:17 WIB
Penulis: Zainal Hasan | Editor: Zulfikar Pamungkas Indrawijaya
© PSSI
Timnas Indonesia harus batal menggelar latihan perdana sebagai persiapan FIFA Matchday melawan Bangladesh. Skuat Garuda batal latihan karena lapangan dikabarkan belum dipesan. Copyright: © PSSI
Timnas Indonesia harus batal menggelar latihan perdana sebagai persiapan FIFA Matchday melawan Bangladesh. Skuat Garuda batal latihan karena lapangan dikabarkan belum dipesan.

FOOTBALL265.COM - Timnas Indonesia harus batal menggelar latihan perdana sebagai persiapan FIFA Matchday melawan Bangladesh. Skuat Garuda batal latihan karena lapangan dikabarkan belum dipesan.

Timnas Indonesia memulai persiapan laga FIFA Matchday melawan Bangladesh 1 Juni mendatang di Stadion Jalak Harupat, Soreang Bandung.

Sebanyak 29 pemain dipanggil Shin Tae-yong untuk melakukan persiapan hal ini.

Sebagai persiapan awal, Timnas Indonesia dijadwalkan menggelar latihan sore ini Stadion Madya, Senayan, Jakarta.

Sayang hal itu urung terjadi karena ada kendala serius yang membuat Timnas Indonesia hanya bisa berlatih di pinggir kolam Hotel tempat menginap.

Terkait hal ini, pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong pung mengaku kecewa karena batal latihan lantaran hal memalukan.

"Sebenarnya hal yang sedikit malu. Memang rencana atau jadwal pertama kita setelah weight training kita pindah ke lapangan," buka Shin Tae-yong.