In-depth

Jelang Final Liga Champions: Starting XI Mengerikan Gabungan Liverpool dan Real Madrid

Sabtu, 28 Mei 2022 10:31 WIB
Editor: Yosef Bayu Anangga
© REUTERS-Juan Medina
Karim Benzema merayakan golnya buat Real Madrid (REUTERS-Juan Medina) Copyright: © REUTERS-Juan Medina
Karim Benzema merayakan golnya buat Real Madrid (REUTERS-Juan Medina)
Trio Lini Depan Supertajam

Gelandang – Fabinho

Di pos gelandang bertahan, Fabinho menjadi pilihan mengungguli Casemiro. Secara statistik, Casemiro memang lebih memberikan perlindungan kepada para pemain belakang.

Namun, Fabinho tak hanya piawai bertahan tapi juga punya peran besar dalam membantu mengalirkan bola ke depan. Ia bahkan tampil tajam musim ini dengan torehan 8 gol.

Gelandang – Luka Modric

Luka Modric memang sudah berusia 36 tahun. Namun, bintang Kroasia itu masih belum kehilangan daya magisnya dan menjadi salah satu kunci Real Madrid ke final. Musim ini, Modric mencetak 3 gol dan 13 assist dari 43 pertandinga.

Gelandang – Thiago Alcantara

Rekan Modric dalam menjadi penyuplai bola ke depan dan motor serangan akan diperankan Thiago Alcantara.  Meski kebugarannya tak terlalu bagus, Thiago Alcantara merupakan raja passing di Liverpool musim ini dengan akurasi 89,1% yang jauh mengungguli para gelandang lain.

Sayap Kanan – Mohamed Salah

Pos sebagai sebagai sayap kanan jelas tak mungkin diserahkan kepada sosok lain selain Mohamed Salah. Musim ini, lagi-lagi ia tampil spektakuler dengan 31 gol dan 16 assist dari 50 pertandingan.

Meski belakangan ini performanya sedikit menurun, Salah merupakan motor serangan utama Liverpool. Tak hanya menjadi top skor tim musim ini, torehan assistnya pun merupakan yang tertinggi kedua.

Sayap Kiri – Vinicius

Liverpool memang memiliki Sadio Mane di sayap kiri. Namun, di tim ini INDOSPORT lebih memilih andalan Real Madrid yakni Vinicius Junior.

Berusia 21 tahun, Vinicius memang tampil spektakuler musim ini dengan catatan 21 gol dan 20 assist dari 51 penampilan di semua kompetisi.

Penyerang Tengah – Karim Benzema

Karim Benzema bisa dibilang menjadi pilihan mutlak untuk mengisi pos penyerang tengah. Meski sudah berusia 34 tahun, bintang Prancis itu justru menunjukkan penampilan luar biasa.

Dari 45 laga, Karim Benzema sukses mencetak 44 gol dan 15 assist. Khususnya di Liga Champions, ia mencetak 15 gol dan bahkan dua kali mencetak hattrick di kompetisi tersebut musim ini.