Aturan Off-side Final Liga Champions Membingungkan, Bintang NBA Sampai Marah-marah!

Bukan hanya Joel Embiid saja atlet NBA yang gemar dengan sepak bola mengingat kini olahraga sebelas lawan sebelas mulai populer di Amerika Serikat yang terkenal lebih suka dengan basket.
Kebanyakan fans sepak bola adalah mereka yang berasal dari Eropa atau Afrika seperti Embiid (Kamerun-Prancis).
Contohnya guard dari Dallas Mavericks yang tengah naik daun dalam beberapa tahun terakhir, Luka Doncic, asal Slovenia yang juga mendukung Real Madrid.
Bukan hal aneh karena Doncic pernah membela klub basket Los Merengues dan bahkan akun Twitter resmi mereka sempat memberi ucapan selamat usai Mavericks tampil apik di playoff NBA 2022.
14!!!!!!!!
— Luka Doncic (@luka7doncic) May 28, 2022
Layaknya Embiid, Luka pun turut berpesta ketika Real Madrid menundukkan Liverpool di final Liga Champions dan menegaskan jika sang raksasa Spanyol sudah 14 kali menjadi juara.
Namun kini tidak sedikit bintang NBA asli Negeri Paman Sam juga mulai keranjingan. Misalnya roster andalan Atlanta Hawks yakni Trae Young.
Vini Jr so cold !! Omg🤯⚽️
— Trae Young (@TheTraeYoung) May 28, 2022
Pemain yang kerap disebut sebagai pemegang peran antagonis di NBA itu juga menunjukkan di media sosial bagaimana kagumnya ia pada penyelesaian akhir Vinicius.
— LeBron James (@KingJames) May 28, 2022
Begitu juga LeBron James dari Los Angeles Lakers. Bukan rahasia lagi jika 'King James' adalah suporter Liverpool dan bahkan punya persenan saham di Anfield.
Lebron James ikut menyaksikan langsung pertandingan final Liga Champions di Stade de France. Entah disadari atau tidak, di sana juga datang big man Utah Jazz asal Prancis, Rudy Gobert, yang turut turun ke lapangan untuk berfoto dengan para penggawa Real Madrid.
Marcelo practicing his follow through with Rudy Gobert. 🏀😂 pic.twitter.com/887wX3mxh6
— CBS Sports Golazo ⚽️ (@CBSSportsGolazo) May 29, 2022