FOOTBALL265.COM - Meski rumor tentangnya paling ramai berseliweran namun sepertinya Jurrien Timber tidak akan jadi pemain Ajax Amsterdam pertama yang menyebrang ke Manchester United pada bursa transfer musim panas mendatang.
Pasalnya ada Antony yang tiba-tiba dikabarkan sudah melakukan negosiasi tingkat lanjut dengan The Red Devils.
Rumor ini dihembuskan oleh GOAL Brasil pada Jumat (10/06/22). Media tersebut memberitakan jika agen dari Antony saat ini berada di Eropa.
Tujuannya apa lagi jika bukan mengadakan diskusi dengan perwakilan dari United. Sebenarnya kontak jarak jauh sudah dilakukan namun pertemuan langsung penting diadakan guna mempermulus semuanya.
Masih dari sumber yang sama, Antony akan menghabiskan sekitar 60 juta Euro dana belanja yang dipunya United untuk mempersiapkan musim 2022/2023.
Cukup mahal karena tidak hanya Ajax saja yang ahrus dibayar namun juga Sao Paolo karena mereka punya jatah persenan ketika sang raksasa Belanda menjual kembali sang winger kidal.
Antony sebelumnya tidak terlalu diharapkan bisa bergabung dengan Manchester United mengingat Ajax Amsterdam masih sangat bergantung padanya.
Pemilik nama lengkap Antony Matheus dos Santos itu adalah satu-satunya penyerang sayap kanan murni di skuat senior De Godenzonen saat ini.
Terlebih sepanjang musim 2021/2022 pemilik sembilan caps bersama Brasil senior itu tampil ciamik dengan 13 gol plus 10 assist dari 33 pertandingan lintas ajang.
Kontraknya di Johan Cruyff ArenA sebenarnya masih berlaku hingga Juni 2025 namun jika Old Trafford sudah memanggil maka sulit bagi sebagian besar pemain untuk menolak.