Rekap Rumor Transfer: AC Milan Gagal Dapat Dybala, FC Porto Minati Dua Pemain Indonesia

4. Real Madrid
Gareth Bale sepertinya punya peluang untuk tetap bermain di Liga Spanyol setelah kontraknya resmi tidak lagi diperpanjang Real Madrid.
Pada bursa transfer musim panas mendatang, Getafe siap memberinya rumah baru dan ia tidak perlu jauh-jauh pergi dari tempatnya tinggal di ibu kota Negeri Matador.
Angel Torres, presiden sekaligus pemilik Getafe, adalah orang yang pertama kali menyebarkan jika klubnya berminat pada Gareth Bale.
Ia bahkan mengaku sudah melakukan kontak dengan representasi winger asal Wales tersebut dan menyebut minatnya bukan sebuah lelucon.
Torres mengatakan jika agen dari Bale sendiri yang menawarkan untuk Getafe mendekat dan kini tengah memperhitungkan segala opsi.
5. FC Porto
Pada bursa transfer musim panas 2022 kemungkinan besar akan kembali ada talenta asal Indonesia yang bakal menembus Eropa.
Pasalnya raksasa Portugal, FC Porto, kabarnya tengah mendekati sepasang pemain dari Akademi Sepakbola Tunas Muda Sumatera Utara yakni Aditya Ramadhan dan Tegar Arya Saputra.
Dilansir dari Bolahita, Aditya adalah seorang penjaga gawang jangkung untuk pemain seusianya dan sempat dipanggil memperkuat timnas Indonesia pada 2020.
Sementara itu Tegar adalah pemain yang bisa mengisi banyak posisi dan merupakan salah satu siswa yang menonjol di akademinya.
Menurut sumber yang sama, baik Aditya maupun Tegar akan memperkuat Porto per Juli nanti dengan kontrak berdurasi semusim bersama skuat senior.