Bursa Transfer: Chelsea dan Manchester United Berebut Yaya Toure Baru dari Belanda
Meski rumor tentangnya paling ramai berseliweran namun sepertinya Jurrien Timber tidak akan jadi pemain Ajax Amsterdam pertama yang menyebrang ke Manchester United pada bursa transfer musim panas mendatang.
Pasalnya ada Antony yang tiba-tiba dikabarkan sudah melakukan negosiasi tingkat lanjut dengan The Red Devils.
Rumor ini dihembuskan oleh GOAL Brasil pada Jumat (10/06/22). Media tersebut memberitakan jika agen dari Antony saat ini berada di Eropa.
Tujuannya apa lagi jika bukan mengadakan diskusi dengan perwakilan dari United. Sebenarnya kontak jarak jauh sudah dilakukan namun pertemuan langsung penting diadakan guna mempermulus semuanya.
Masih dari sumber yang sama, Antony akan menghabiskan sekitar 60 juta Euro dana belanja yang dipunya United untuk mempersiapkan musim 2022/2023.
Baca selengkapnya: Bursa Transfer: Diam-diam Menghanyutkan, Man United Segera Resmikan Kedatangan Bintang Ajax!