Romelu Lukaku dan Paulo Dybala Datang, Edin Dzeko Bakal Membelot ke Juventus

Menurut Calciomercato, ada banyak pertimbangan mengapa Edin Dzeko akan terdepak dari skuat jika Lukaku dan Dybala datang.
Pasalnya, selain demi memberi ruang bagi Lukaku dan Dybala melepas Dzeko bakal mengurangi beban gaji klub.
Bahkan, meski Alexis Sanches dan Joaquin Correa ditendang dari klub nama Dzeko tetap tak bisa selamat dan dilego Inter Milan.
Ditambahkan oleh laporan yang sama jika agen Dzeko juga tengah melakukan kontak dengan Si Nyonya Tua terkait kepindahan Filip Kostic.
Diyakini, sembari melakukan negosiasi mengenai transfer Kostic agen Dzeko juga akan mengerjakan kepindahan kliennya ke Turin.
Saat ini kontrak Dzeko bersama Inter Milan akan berakhir 2023. I Nerazzurri kemungkina besar tidak akan menuntut biaya selangit untuk kepergian Dzeko.
"Siapa sebenarnya yang mampu memiliki 5 poin sekaliber Lukaku, Dybala, Lautaro, Correa dan Dzeko di dalam skuat? Tidak ada. Jadi? Fakta bahwa Lautaro Martinez tidak ingin meninggalkan Milan dan Correa kekurangan tawaran, Edin Dzeko juga bisa berakhir di pasaran hari ini," tulis laporan tersebut.
"Juventus telah muncul kembali di antara banyak klub yang tertarik,"
"Agen Lucci sedang bernegosiasi dengan bianconeri untuk membeli Kostic dari Eintracht Frankfurt.,"
"Massimiliano Allegri, yang baru saja kembali ke Turin, dalam pertemuan pasar pertama secara eksplisit meminta Agnelli untuk membeli Dzeko,"