Piala Presiden: Aji Santoso Rotasi Pemain Saat Laga Persebaya vs Bali United
Gelandang Timnas Indonesia, Marselino Ferdinan, mencatatkan sejarah di Kualifikasi Piala Asia 2023. Dia jadi pemain termuda yang bisa cetak gol di ajang tersebut.
Gol Marselino lesakan ke gawang Nepal di laga terakhir Grup A Kualifikasi Piala Asia 2023, dua hari lalu. Gol itu dibuatnya di usia 17 tahun.
Oleh sebab itu, pemain milik Persebaya Surabaya tersebut sangat bahagia. Dia juga tak lupa berterima kasih ke pemain lain yang telah membantunya dan juga pelatih Shin Tae-yong yang begitu percaya padanya.
"Bersyukur dan bangga bisa cetak gol di sana. Terlepas dari itu, terima kasih buat kerja keras pemain lain dan pelatih yang kasih kesempatan buat saya," ujar Marselino.
Selama Kualifikasi Piala Asia 2023, Marselino selalu bermain di tiga pertandingan saat lawan Kuwait, Yordania dan Nepal. Dia dimasukan pada babak kedua, menggantikan pemain senior lain.
Baca selengkapnya: Ukir Sejarah di Timnas Indonesia, Begini Respons Berkelas Wonderkid Persebaya