Bursa Transfer: Berani Jual Rugi, Man United Siap Gaet Dua Bintang Ajax Bila Para Beban Ini Pergi
Sejauh ini belum ada laporan konkrit soal tawaran yang datang untuk Anthony Martial dan Eric Bailly namun negosiasi pembelian Antony dan Lisandro Martinez tengah berjalan.
Pembicaraan untuk Martinez masih dalam tahap awal mengingat pendekatan baru dijalani oleh Manchester United beberapa hari terakhir usai dipastikan tidak bisa mendapatkan Jurrien Timber.
Akan tetapi untuk Antony Setan Merah sudah berproses lebih jauh. Pada Rabu (22/06/22) lalu jurnalis kenamaan asal Italia, Fabrizio Romano, sudah melaporkan jika diskusi internal dengan Erik ten Hag tengah berjalan.
Antony diprediksi akan mengisi posisi sayap kanan karena Jadon Sancho akan lebih diprioritaskan menhadi winger kiri. Dengan demikian United nantinya akan punya sepasang inverted forward yang ideal.
Sebelum ini United tidak punya pemain sayap berkaki kidal yang bisa benar-benar bersaing di utama. Memang ada Amad Diallo namun wonderkid yang dibeli dari Atalanta pada musim 2020/2021 lalu itu dinilai masih terlalu hijau.
Sementara itu Martinez adalah pemain versatile. Berposisi asli sebagai bek tengah, bintang internasional Argentina itu juga fasih memerankan gelandang bertahan dan juga bek kiri.
Martinez kemungkinan akan dipasang Ten Hag sebagai bek sentral sebagai tandem Raphael Varane. Kaki dominan kirinya akan semakin membuat taktik United kian kompleks.
Kekurangannya hanya satu. Lisandro Martinez sangat mungil untuk ukuran center half dengan tinggi badan 175 cm. Cukup riskan memasangnya sebagai bek tengah karena Liga Inggris dipenuhi striker-striker tinggi besar.
Namun demikian ia tetap dinilai lebih cocok untuk menjadi bek Erik ten Hag di Manchester United ketimbang Eric Bailly karena sudah membersamai sang manajer dalam empat musim terakhir.
Demikian juga Antony. Ia memang masih berusia 22 tahun dan belum pernah menjajal lima liga top Eropa namun potensinya kini jauh lebih baik ketimbang Anthony Martial.