Prediksi Piala Presiden 2022 Persija vs Borneo FC: Jaga Gengsi Tim Ibu Kota dan Tuan Rumah
Borneo FC kini ada di urutan ketiga klasemen sementara Grup B dengan raihan empat poin. Tim asuhan Milomir Seslija tertinggal dua angka dari Rans Nusantara FC dan Barito Putera yang ada diperingkat satu dan dua.
Sementara itu, Persija berada di dasar klasemen sementara. Tim Ibu Kota tanpa satu poin pun dan minus enam gol, setelah hanya cetak satu gol dari dua laga.
Prediksi susunan pemain:
Persija (4-2-3-1)
Adre Arido; Ilham Rio, Ryuji Utomo, Hansamu Yama, Tony Sucipto; Resky Fandi, Hanif Sjahbandi; Braif Fatari, Osvaldo Hay, Riko Simanjuntak; Taufik Hidayat | Pelatih: Thomas Doll
Borneo FC (4-3-3)
Angga Saputro; Diego Michiels, Wildansyah, Javlon Guseynov, Leo Guntara; Hendro Siswanto, Kei Hirose, Jonathan Bustos; Terens Puhiri, Stefano Lilipaly, Matheus Pato | Pelatih: Milomir Seslija.
Player to watch
Persija: Hansamu Yama
Pemain yang baru didatangkan ini akan jadi tembok kokoh di lini pertahanan Macan Kemayoran. Dia harus buktikan diri layak jadi pilihan utama.
Borneo FC: Pato
Striker anyar ini masih dinanti sentuhannya. Dia belum mampu cetak gol atau pun assist dalam dua laga Grup B.